Monday, 21 January 2013 Posted by AGUS MAKSUM 6 comments » Posted in , , ,

2013; Yamaha Bangkit Atau Justru Semakin Tenggelam?


Setelah tahun lalu market share YMMI terus tergerus, tahun ini sepertinya Yamaha mulai berbenah. Banyak rencana pastinya yang disiapkan menghadapi strategi agresif Honda yang dalam sebelas bulan kedepan setidaknya melaunching  lebih dari 15 produk baru. Langkah awalnya sepertinya tak terlalu signifikan tapi sangat perlu. Menginjeksikan seluruh line up, terutama Bebek dan Itik.

Disamping itu segmen Sport tentu tak boleh lepas dari bidikan, sekalipun tak pernah menyentuh 15% penjualan roda dua, tapi pertumbuhan penjualan di kelas ini terus mengalami grafik positif. Apalagi sang market leader, Honda, juga mulai serius bermain di sini. Rangkaian ‘serangan’ Honda tentu tak akan berakhir hanya pada CB150R. yang terbaru tentu saja si Sport Entry level, Honda Verza, tapi sepertinya Honda hanya akan bermain sendiri di segmen ini, Yamaha sudah menyatakan tidak tertarik. Kalaupun ada pesaing itu Cuma datang dari pabrikan India.

Masih di kelas Sport, Yamaha selayaknya sudah mulai serius memikirkan sport flagship mereka. Mengingat tinggal mereka sendiri pabrikan jepang yang belum terjun di kelas premium. Tapi tentu tidak boleh asal ikut-ikutan saja, perencanaan matang melahirkan produk bervalue lebih wajib dilakukan. Honda saja yang brand awarenessnya begitu kuat saja sulit membendung sang pioneer sekaligus market leader, Kawasaki Ninja 250. Termasuk Suzuki dengan Inazuma nya yang ‘layu’ sebelum berkembang, akibat pricing strategy yang tidak cocok (bagi konsumen).


Mencari ‘New Blue Ocean’

Ini yang sebenarnya jadi keunggulan Yamaha dari sulu, namun kini mulai luntur. Tentu kita masih ingat bagaimana dulu Yamaha menghidupkan Segmen Matic dengan menjadi ‘First Mover’ dengan Mio Seriesnya. Tapi sekarang sepertinya YMII justru terbuai kemenagan sesaat, lengah, dan akhirnya dipecundangi Honda hampir disemua lini (kecuali Sport). Nah, semoga, karakter Yamaha Yang jeli melihat peluang segmen baru kembali muncul tahun ini.

Mengis Kekosongan  Line Up
Jika saja Yamaha mau habis-habisan, entah mampu atau tidak, mungkin mereka bisa mulai mengisi kekosongan di beberapa line up mereka. Seperti Sport Underbone yang ‘Cuma’ diisi Jupiter MX, langkah ambisius namun patut dicoba adalah membuat produk baru yang sepadan dengan Suzuki Satria FU. Disegmen motor ‘garuk tanah’ Yang kini baru diisi Kawasaki  mungkin bisa di isi oleh YMII, syaratnya tentu produknya harus lebih baik dari yang telah ada saat ini. Selain itu –sekalipun terkesan jilat ludah sendiri- terjun ke segmen Sport Murah juga tidak tercela, asal produknya Valuable, tentu konsumen juga yang untung lebih banyak pilihan.


Kombinasi beberapa strategi yang mungkin diusung Yamaha Indonesia tahun ini tentu semakin lengkap dengan memanfaatkan ikon MotoGp, Valentino Rossi, apapun produk yang Rossi jadi Brand ambassadornya sepertinya terjamin laris manis, nasib Jupiter MX sebelum dan sesudah kepergian The Doctor dari Yamaha jadi bukti nyatanya. Kalau perlu tahun ini semua produk Yamaha yang berbau ‘Sporty’ tahun ini diiklankan oleh Rossi semua saja. :D

Bagaimana Nasib Yamaha Indonesia Tahun Ini? Hanya waktu yang bisa menjawabnya. Tapi jujur, saya berharap pabrikan lain selain Honda, tahun ini bisa lebih bersaing. Supaya iklim kompetisi market Roda Dua terusss panasss, biar banyak produk baru yang ‘Josss Gandosss Nganti Mbledosss’ kata Soimah. :D

6 comments:

Yudha Depp Says:

duka yamaha 2012 apakah akan diteruskan
http://yudhadepp.blogspot.com/2013/01/ktm-duke200-kasihan-banget-nasib-loe.html?m=1

AGUS MAKSUM Says:

Semoga tidak lah. :D

belajar bahasa inggris gratis Says:

ia..semoga tidak

Anonymous Says:

Luka yg semakin dalam, hanya blogger trimomok yg masih mengagung-agungkan Yamaha dgn artikel brainwashnya.

Saphi Chanel Says:

artikelnya bagus
numpang iklan siapa tau butuh angkutan truk atau apa saja merek isuzu yang baru segala type
jual isuzu, isuzu surabaya, harga isuzu surabaya, dealer isuzu
isuzu surabaya

vanessa huang cie Says:

Agen Bola Online & Casino Online Terpercaya
1 USER ID UNTUK SEMUA PERMAINAN !!!
Casinobet77 Menyediakan Permainan Terbaru & Terbaik
Livecasino | Bolaonline | Sabungayam | PokerDomino | SpadeGaming | SlotGame | Tangkas | BatuGoncang | Jdb168 SlotGame | NumberGame Lottery
-----------------------------------------------------------------------
- Bonus Deposit MEMBER BARU Sportbook 100%
- Bonus Deposit 30% Khusus Permainan Sportbook
- Bonus Deposit 10% Setiap Hari Untuk Semua Game
- Bonus Deposit Setiap hari 5rb - 25rb
- Bonus Casino Rollingan 0.8% Setiap Hari Senin
- Bonus Rollingan Poker & domino 0,3%
- Bonus Cashback Game & Tangkas 5%
- Bonus Cashback Sportbook 5%
- Bonus Cashback Sabungayam 5%
- Bonus Referall 2% Semua Game
- Bonus Referall 1% dari member Togel
Contact Us Now :
?? Livechat Casinobet77
?? whatsapp : +85599495431
?? PIN BBM : D6235F1C
?? Wechat : casinobet77cs1
?? Line : casinobet77
?? skype : casinobet77
?? Link pendaftaran :lc.chat/now/8523001/

Post a Comment

Meski tanpa moderasi berkomentar dengan bijak ya, tulisanmu cermin kepribadianmu! Ok.